5 Smartphone dengan Kamera Terbaik di 2018

Senin, 02 April 2018 ·

Kamera tak dielakkan menjadi salah satu fitur utama yang diperhatikan pengguna ketika membeli smartphone. Meski hasilnya belum mampu mengalahkan jepretan perangkat kamera, smartphone dapat menjadi alternatif pengguna untuk mengabadikan momen tertentu.
Kini berbagai vendor smartphone pun menyajikan kamera dengan teknologi yang mutakhir. Tak ayal jika kualitas jepretannya cukup bisa diandalkan, dan beberapa perangkat dinobatkan sebagai smartphone dengan kamera terbaik.

Lantas apa saja smartphone tersebut? Berikut 5 smartphone dengan kamera terbaik di 2018.

Google Pixel 2 / Pixel 2 XL

Duo smartphone terbaru Google ini memiliki sensor yang apik di bagian belakang ponsel disertai software pemrosesan yang baik. Dengan fitur tersebut, Anda bisa mejepret gambar dengan kualitas yang bagus. 


 Meski hanya mengusung lensa tunggal, kamera Pixel 2 dan 2 XL mampu menjepret gambar potrait yang menakjubkan. Tak ayal jika duo smartphone ini dinobatkan sebagai smartphone dengan kamera terbaik 2018. 

Samsung Galaxy Note 8

Kualitas dari flagship Samsung ini memang bisa diandalkan. Salah satu fiturnya yang mengagumkan yakni dual kamera yang mampu menghasilkan gambar apik.


Mulai dari background bokeh, hingga kecepatan penjepretan mampu ditawarkan oleh Note 8. Setiap gambar hasil jepretan Galaxy Note juga tampak jenih, tajam bahkan ketika cahayanya minim.

Huawei Mate 10 Pro
 
Tak kalah dengan vendor ternama lainnya, Huawei Mate 10 Pro juga menjadi smartphone dengan kamera terbaik 2018. Ketimbang smartphone lainnya dalam daftar ini, Mate 10 Pro bahkan mampu menjepret gambar dalam kondisi minim cahaya dengan hebat. 


Tingkat bokehnya pun patut diandalkan dengan pemisahan fokus yang halus. Lain halnya dengan smartphone sebelumnya, Mate 10 Pro menggabungkan sensor monokrom dan warna pada handset-nya untuk kombinasi gambar yang apik.  

iPhone X
 
iPhone X menjadi salah satu smartphone dengan kamera terbaik bahkan dalam jajaran iPhone yang pernah dibuat Apple. Mengusung dual kamera, iPhone X mampu menjepret gambar dengan baik meski dalam cahaya yang minim.


Kombinasi dari dua lensa 12 megapixel, membuat iPhone X dapat mengemas gambar optik yang stabil. Anda juga bisa mendapatkan kecepatan penjepretan dan fokus gambar yang mumpuni.

LG V30
 
Serupa dengan smartphone lainnya, LG V30 juga mampu menyajikan gambar yang apik bahkan dalam cahaya cukup minim. Tak ayak jika flagship LG ini menjadi salah satu smartphone dengan kamera terbaik 2018.


LG V30 juga mengusung dual kamera yang salah satunya mendukung wide angle. Smartphone ini juga menyediakan modus profesional untuk memaksimalkan fotografi ponsel.

[*]

Artikel Menarik Lainnya



0 komentar:

Posting Komentar

Komentar Klasik Klik di sini

Artikel Populer

Komentar Terakhir

Tukeran Link

<a href="http://belajartrikblog.blogspot.com">target="new"><strong>Belajar Trik Blog</strong></a>

Mengenai Saya

Foto saya
Saya adalah pemula di dunia blogging